Pagelaran Wayang Kulit Semalam Suntuk Warnai Sedekah Bumi Desa Gampingrowo


Tribunpendowonews.site || Sidoarjo - Pagelaran wayang kulit semalam suntuk turut mewarnai kesakralan sedekah bumi di Desa Gampingrowo, Kecamatan Tarik, Kamis malam (17/04/2025).


Sebelum pagelaran wayang kulit yang didalangi oleh Ki Senoaji ini dimulai, terlebih dahulu dihiasi oleh lantunan lagu lagu oleh para biduanita,lalu dilanjutkan dengan pagelaran tarian remo.


Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu, Camat Tarik Hary Subagio, Kepala Desa Gampingrowo Suriyani, beserta panitia acara, Kapolsek Tarik, Danramil Tarik,tokoh masyarakat setempat,dan masyarakat umum.


Menurut Kepala Desa Gampingrowo Suriyani mengatakan, jika sebenarnya pagelaran wayang kulit dalam rangka sedekah bumi ini digelar pada bulan ruwah kemarin,namun berhubung pelaksanaan nya mepet dengan bulan puasa, akhirnya diundur hingga dilaksanakan pada bulan ini. Namun, tidak mengurangi makna dan rasa syukur warga dalam moment sedekah bumi ini.


Dalam sambutannya ia berharap dengan adanya kegiatan sedekah bumi ini bisa memupuk rasa gotong royong antar warga,warga hidup makmur sentosa, lingkungan desa aman tenteram. Ia juga mengingatkan untuk terus melestarikan tradisi leluhur seperti ini,agar tidak dimakan modernisasi zaman.


Sebelum pelaksanaan wayang kulit juga diselingi oleh kegiatan sosialisasi pajak bumi dan bangunan,yang dilakukan oleh Camat Tarik Hary Subagio. Dalam sambutannya, Camat Tarik mengatakan, jika membayar pajak merupakan suatu kewajiban sebagai warga negara. Dengan membayar pajak , lanjut ia, juga manfaatnya kembali ke desa masing-masing, misalnya untuk pengaspalan perbaikan jalan yang rusak di desa. Ia juga mengingatkan kepada warga untuk pembayaran pajak jangan sampai melewati September 


Dari pantauan sejak habis isya warga dari 5 dusun di Desa Gampingrowo sudah berbondong-bondong menuju balai desa untuk menonton wayang kulit, sepanjang jalan menuju balai desa juga dipenuhi oleh pedagang aneka makanan, sehingga pagelaran wayang kulit ini secara tidak langsung bisa memberikan manfaat bagi para pedagang kecil 




Reporter Budi


dibaca

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama