Tribunpendowonews.site || Sidoarjo - Ratusan warga Desa Ketajen, Kecamatan Gedangan selepas Isyak sudah tampak berbondong-bondong menuju balai desa,pada hari itu mereka menggelar acara halal bihalal antar warga dari dua dusun di Desa Ketajen yaitu Dusun Tumapel dan Dusun Ketajen, kegiatan yang bertempat di balai desa ini juga dihadiri oleh kepala desa,para perangkat desa, maupun tokoh masyarakat setempat, Sabtu malam (12/04/2025)
Kegiatan halal bihalal semakin meriah dan hidup dengan kedatangan Gus Peyek, kyai karismatik yang sangat humoris dan bersahabat. Dari pantauan wartawan ini sedari tadi ratusan warga sengaja menunggu kedatangan kyai yang berasal dari Desa Suko Sidoarjo ini untuk menyampaikan tausiyah nya yang sangat bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari.
Dalam tausiyahnya Gus Peyek menjelaskan tentang pentingnya rasa saling memaafkan kepada para sesama,juga pentingnya menerapkan sikap jujur dalam kehidupan sehari-hari,dan bercerita tentang sejarah halal bihalal yang mana dalam kegiatan halal bihalal yang datang tidak hanya kaum muslim saja , namun juga membolehkan kaum non-muslim untuk datang saling maaf memaafkan. Tak lupa ia juga menyampaikan pentingnya toleransi antar umat beragama, toleransi antar umat beragama dibolehkan,asal tidak bertentangan dengan akidah dan agama.
Sementara itu Kepala Desa Ketajen Syamsul Affan menjelaskan,jika penyelenggara kegiatan halal bihalal ini atas inisiatif warga RW 1 Dusun Ketajen. Namun , terbuka bagi seluruh warga setempat.Ia berharap agar moment halal bihalal saling memaafkan ini bisa mempererat rasa kerukunan silaturahmi antar warga.
Di akhir tausyiah Gus Peyek juga memberikan sedikit santunan kepada para anak yatim-piatu maupun para janda yang ada di Desa Ketajen
Reporter Budi
dibaca
Posting Komentar